Begawe,Simbol Gotong Royong Suku Sasak Yang Patut Dilestarikan


 AHIM TV-Gotong  royong sa'at begawe merupakan tradisi khas sejak dahulu kala secara turun temurun. Begawe, begitu istilah yang sering disebut  kebanyakan orang sasak Lombok, Begawe adalah sebuah tradisi gotong royong atau bersama-sama. Tradisi ini banyak dilakukan pada saat acara merarik, sunatan, nyiwak, ngurisan, perpisahan calon haji atau acara-acara yang lain.

Sebuah kebanggan tersendiri ketika melihat bagaimana masyarakat melakukan berbagai pekerjaan secara sukarela, kalau sudah terdengar kabar bahwa ada salah satu dari warga masyarakat yang akan begawe maka tanpa dipanggil, masyarakat yang lain akan datang mebantu saudaranya atau tetangganya secara sukarela.


Semua dilakukan dengan begitu indah dipandang mata, mulai dari menyiapkan tetaring, tempat untuk memasak nasi, menyiapkan tempat menerima tamu,  menyiapkan berbagai macam rempah-rempah, sampai mereka bersama-sama untuk memberikan sambutan kepada para tamu yang datang.

 Di Dusun Montong Barokah Desa Semaya Kecamatan Sikur Kabupaten Lombok Timur misalnya, masih kental dengan tradisi begawe yang masih menonjolkan budaya gotong-royong yang menjadi ciri khasnya.


Beberapa hari menjelang hari gawe, masyarakat setempat berdatangan untuk membantu yang akan mengadakan gawe, mereka membantu apapun yang mereka bisa.

Kebersamaan dan kekompakan terlihat begitu nyata ketika hari gawe diadakan.sehari sebelum acara inti mereka bergotong-royong untuk memotong sapi yang akan menjadi lauk, ngares, mengupas kulit kelapa dan membantu bekerja mulai dari mengambil air, membuat Ragi dan santan yang akan dijadikan memasak lauk yang akan dijadikan hidangan siang bagi para tetamu.


Masakan has begawe di Dusun Montong Barokah adalah pohon pisang muda yang sudah di iris (Ares dalam bahasa sasak) yang dimasak berkuah dengan campuran santan kelapa. dalam tradisi begawe di Dusun Montong Barokah khususnya tidak mengenal kasta kaya maupun miskin berbaur menjadi satu, acara begawe tetap dilakukan karena itu sudah menjadi tradisi turun temurun sejak nenek moyang.

Posting Komentar

0 Komentar